Jumat, 20 April 2012

HIdayat Nur Wahid: Menolak Kepulauan Seribu ingin dikembangkan sebagai lokalisasi pusat perjudian

Bakal calon Gubernur DKI Hidayat Nur Wahid punya keinginan wilayah Utara Jakarta khususnya kepulauan seribu bisa terangkat secara ekonomi. Ia membayangkan nantinya kepulauan seribu bakal menjadi pusat wisata sekelas Sentosa Island, Singapura.

"Tempat rekreasi di kawasan Jakarta sekarang kurang maka mereka ke Puncak, Serang Krakatau, Bandung. Singapura saja bisa mengubah Pulau Sentosa, karena masalahnya kepulauan seribu belum disiapkan. Nantinya kepulauan seribu bisa mengarah kesana," kata Hidayat saat berkunjung ke kantor detikcom, Jakarta, Jumat (20/4/2012)

Menurutnya meski ingin mengubah kepulauan seribu menjadi pusat rekreasi marina berkelas dunia bak Sentosa Island, namun prinsip manfaat yang bermartabat harus dikedepankan. Ia pun menentang keras jika nantinya kawasan itu menjadi lokalisasi perjudian seperti kasino maupun prostitusi.

"Kami tidak pernah mewacanakan. Itu sebagai pusat lokalisasi, kita perna berdebat dengan Bang Ali (mantan gubernur DKI). Waktu itu soal DPRD PKS yang menolak lokalisasi perjudian," jelasnya.

Baginya pemasukan daerah yang bisa diperoleh dari sumberu lain, tidak hanya dengan pendapatan dari judi maupun lokalisasi prostitusi. Menurutnya jalan keluarnya adalah memaksimalkan pendapatan pajak dengan menambal kebocoran.

"Jadi kepulauan seribu Jakarta, harus diurus apalagi ada wancana mau diambil provinsi lain. Soal legalisasi judi dan prostitusi tidak ada, hiburan tidak harus diartikan seperti itu," katanya.

detik.com

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Cari Properti

Custom Search

Ir. Andreas Siregar

Konsultan Properti

Pendiri AB Property

Tenaga Pengajar pada

PANANGIAN SCHOOL OF PROPERTY

Follow Twitter @penilaipublik untuk Tips & Konsultasi Properti

Aditya Budi Setyawan

Pendiri AB Property (Partner) ✉absetyawanwassuccess@live.com

☎ 0878787 702 99

085 7755 1819 5

0852 2120 3653

021 444 300 33 (flexi)

BB : 31 789 C84

Facebook Twitter MySpace Blogger Google Talk absetyawan Y! messenger adityabsetyawan
My QR VCard

Cari