AB Property

AB Property didirikan untuk menjawab kebutuhan pasar terhadap solusi tepat dan terpadu di bidang property.


Kamis, 04 Juli 2013

3.000 Buruh Lajang Dapat Rusun Sewa Rp 50.000/Bulan di Rawa Bebek

Jakarta - Pemerintah membangun Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) Rawa Bebek, Jakarta Timur. Rusun sewa ini khusus diperuntukan bagi pekerja lajang alias belum menikah.

Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Muhaimin Iskandar menyatakan sebanyak 3.000 buruh siap ditampung di Rusunawa Rawa Bebek. Rusunawa ini diperuntukkan untuk buruh tanpa membawa keluarganya dan bekerja di sekitar Rawa Bebek.

"Jadi 1 kamar untuk 4 orang buruh, nanti ada 6 lantai, ya sekitar 3.000 buruh yang akan tinggal di sini," ujar Muhaimin saat ditemui di tengah acara Ground Breaking Rusunawa bagi pekerja di Rawa Bebek, Jakarta, Selasa (2/7/2013).

Menurut Muhaimin, tujuan dibangunnya rusunawa ini adalah untuk mengurangi biaya transportasi dan biaya sewa tempat tinggal.

"Karena dekat dengan tempat kerjanya jadi mengurangi biaya transportasi. Biaya sewa rusunawa ini juga murah yang biasanya Rp 300 ribu sebulan, hanya Rp 50 ribu," tandasnya.

Acara Ground Breaking Rusunawa ini dihadiri 3 menteri, yaitu Menko Perekonomian Hatta Rajasa, Menteri Perumahan Rakyat Djan Faridz, Menakertrans Muhaimin Iskandar, serta Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo.

Pada acara tersebut juga ditandatangani Kesepakatan Bersama antara Kemenpera dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tentang Penyelenggaraan Rumah Susun Khusus Sewa Bagi Masyarakat Yang Terkena Dampak Relokasi Permukiman Kumuh Sepanjang Daerah Aliran Sungai Untuk Mendukung Penataan Dan Normalisasi Sungai Ciliwung.

Sumber: http://finance.detik.com/read/2013/07/02/155517/2290436/1016/3000-buruh-lajang-dapat-rusun-sewa-rp-50000-bulan-di-rawa-bebek?

Segera Dibangun, Rusun di Ps. Rumput dan Ps. Minggu Rp 1,9 Triliun

Jakarta - Kementerian Perumahan Rakyat menggelontorkan Rp 1,9 triliun untuk membangun 3.200 unit rumah susun sewa (rusunawa) di kawasan Pasar Rumput dan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

"Dua gedung itu Rp 1,9 triliun. Lahannya 2 hektar masing-masing, 3.200 unit rumah sewa masing-masing lokasi," ujar Menteri Perumahan Rakyat Djan Faridz saat ditemui di acara groundbreaking Rusunawa Rawa Bebek, Jakarta, Selasa (2/7/2013).

Djan menyebutkan, kedua bangunan ini akan dilengkapi fasilitas yang mempermudah akses para penghuninya terhadap fasilitas umum.

"Kalau di Manggarai itu satu tower tapi itu terdiri dari 3 tower, jadi bawahnya besar karena ada pasar, puskesmas, sekolah, mesjid, fasilitas umum semuanya ada, kemudian di atasnya 26 lantai untuk rumah rakyat," jelasnya.

"Begitu juga di Pasar Minggu itu 3 blok untuk 3.200 juga, di bawahnya ditambah untuk terminal. Kalau di Pasar Rumput kan dekat, terminal Manggarai ada, jadi tidak dibuatkan terminal," tambahnya.

Unit dalam rusunawa ini berukuran 36 meter dengan 2 kamar dan 2 kamar mandi. Untuk rusunawa di Pasar Rumput, diutamakan bagi para penduduk di Bantaran Sungai Ciliwung. Pembangunan kedua rusunawa ini diharapkan bisa terealisasi dalam waktu dekat.

"Segera, MoU ini kan penyerahan tanah, setelah tanah diserahkan, anggaran keluar, lelang, bangun tahun ini," kata Djan.

Sumber: http://finance.detik.com/read/2013/07/02/200925/2290761/1016/segera-dibangun-rusun-di-ps-rumput-dan-ps-minggu-rp-19-triliun?

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Cari Properti

Custom Search

Ir. Andreas Siregar

Konsultan Properti

Pendiri AB Property

Tenaga Pengajar pada

PANANGIAN SCHOOL OF PROPERTY

Follow Twitter @penilaipublik untuk Tips & Konsultasi Properti

Aditya Budi Setyawan

Pendiri AB Property (Partner) ✉absetyawanwassuccess@live.com

☎ 0878787 702 99

085 7755 1819 5

0852 2120 3653

021 444 300 33 (flexi)

BB : 31 789 C84

Facebook Twitter MySpace Blogger Google Talk absetyawan Y! messenger adityabsetyawan
My QR VCard

Cari