Kamis, 05 April 2012

200 Ribu Rumah Murah untuk Buruh Siap Dibangun

Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) berkerja sama dengan Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemakertrans) dalam pembangunan 200 ribu rumah murah dan 50 tower rusunawa (rumah rusun sewa) khusus buruh dan pekerja. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Menpera Djan Faridz dengan Menakertrans Muhaimin Iskandar dan didampingi para ketua Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) yang dilakukan di kantor Kemenpera.


Dalam kesempatan yang sama, Menpera juga mengungkapkan, di tahun ini Kemenpera menargetkan pembangunan rumah tapak khusus pekerja dan buruh sebanyak 500 ribu unit. Untuk daerah Jabodetabek sendiri, Djan berencana akan membangun Rusunawa minimal 50 tower. Ada tower khusus untuk pekerja wanita dan satu tower khusus untuk pekerja pria.

“Menurut rencana, pada 1 Mei nanti yang bertepatan dengan May Day, bapak Presiden nanti akan meresmikan rusunawa khusus pekerja di Batam, jumlahnya 20 tower. Mudah-mudahan bulan berikut, beliau sudah melaksanakan peletakan batu pertama untuk rumah buruh sebanyak 12 ribu di Jawa Tengah,”  papar Djan, dalam keterangan resminya, Kamis (4/4/2012).

Untuk lahannya sendiri, menurut Djan, Kemenpera akan menggunakan lahan Fasos dan Fasum di lingkungan industri, mengingat permintaan para pekerja dan buruh mengenai lokasi rusunawa yang dekat dengan tempat bekerja.

"Nanti kami akan bekerja sama dengan pemerintah daerah. Pengelolaannya kita tunjuk Perumnas, bisa juga Jamsostek atau Pemda melalui SKPD daerah. Tapi kalau minta di Ancol, ya tanah di Ancol kan mahal. Itu nggak mungkin. Jadi kita akan cari dekat dengan tempat kerjanya dalam arti kata dekat dengan transportasi massal. Untuk daerah Bekasi atau Tangerang gampang, kalau Ancol ya susah,” tutup Djan.

Seperti yang diketahui, Kemenpera mencanangkan program rumah murah untuk PNS dan masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) yang bisa dimiliki dengan harga Rp70 juta dengan uang muka ringan, kredit ringan dan tetap dalam jangka waktu (tenor) 15 tahun. Kini, kalangan pekerja dan buruh pun punya kesempatan yang sama untuk mendapatkan program rumah murah dengan harga terjangkau.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Cari Properti

Custom Search

Ir. Andreas Siregar

Konsultan Properti

Pendiri AB Property

Tenaga Pengajar pada

PANANGIAN SCHOOL OF PROPERTY

Follow Twitter @penilaipublik untuk Tips & Konsultasi Properti

Aditya Budi Setyawan

Pendiri AB Property (Partner) ✉absetyawanwassuccess@live.com

☎ 0878787 702 99

085 7755 1819 5

0852 2120 3653

021 444 300 33 (flexi)

BB : 31 789 C84

Facebook Twitter MySpace Blogger Google Talk absetyawan Y! messenger adityabsetyawan
My QR VCard

Cari