Rabu, 08 Februari 2012

Bisnis Properti Bergantung pada Kelas Menengah

TEMPO.CO, Jakarta - Krisis Eropa yang tak kunjung selesai dikhawatirkan akan mempengaruhi bisnis properti di Indonesia. Pengaruh buruknya adalah permintaan ekspor yang berkurang terhadap Indonesia. Bagi perusahaan-perusahaan yang sangat bergantung pada ekspor ke Eropa, potensi pemutusan hubungan kerja sangat mungkin terjadi.

“Mereka yang tidak memiliki pekerjaan tentu tidak bisa membeli apa-apa, termasuk rumah,” kata Shaun Di Gregorio, CEO iProperty.com, hari ini, Rabu, 8 Februari 2012.

Namun, di tengah kekhawatiran itu, ia melihat masih ada potensi pertumbuhan properti mengingat pasar dalam negeri yang bertumbuh. Ia menyinggung data akhir tahun lalu yang menyebutkan kelas menengah di Indonesia naik menjadi 40 juta orang.


“Indonesia sangat beruntung dalam hal ini,” katanya. Menurut dia, sekalipun ekspor ke Eropa dan Amerika berkurang, kelas menengah yang bertumbuh bisa membuat bisnis properti di Indonesia tetap menguntungkan. Karena itu, Shaun menggunakan angka yang moderat untuk memperkirakan pertumbuhan properti tahun 2012, yaitu 10-12 persen. Padahal, tahun 2010 dan 2011, masing-masing mencatat pertumbuhan 14-16 persen. “Saya optimistis, namun tetap berhati-hati,” katanya.

IProperty.com merupakan grup bisnis properti online. Jaringan mereka ada di Hong Kong, Singapura, Malaysia, India, Filipina, dan Indonesia. Di Indonesia, mereka bekerja sama dengan Rumah123.com.


http://www.tempo.co/read/news/2012/02/08/090382545/Bisnis-Properti-Bergantung-pada-Kelas-Menengah

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Cari Properti

Custom Search

Ir. Andreas Siregar

Konsultan Properti

Pendiri AB Property

Tenaga Pengajar pada

PANANGIAN SCHOOL OF PROPERTY

Follow Twitter @penilaipublik untuk Tips & Konsultasi Properti

Aditya Budi Setyawan

Pendiri AB Property (Partner) ✉absetyawanwassuccess@live.com

☎ 0878787 702 99

085 7755 1819 5

0852 2120 3653

021 444 300 33 (flexi)

BB : 31 789 C84

Facebook Twitter MySpace Blogger Google Talk absetyawan Y! messenger adityabsetyawan
My QR VCard

Cari