Bank Jabar Banten (BJB) tahun ini akan meningkatkan penyaluran kredit
pemilikan rumah (KPR), selain pinjaman untuk pelaku usaha mikro kecil
menengah (UMKM) di Indonesia. Fokus penyaluran dilakukan di beberapa
daerah, seperti Jakarta, Bandung, dan Banjarmasin.
"Dalam waktu
dekat akan bertambah di beberapa daerah lainnya," kata Direktur
Kepatuhan dan Manajemen Risiko BJB, Zaenal Aripin, dalam siaran persnya
kepada Kompas.com di Jakarta, Senin (16/4/2012).
Zaenal
mengatakan, salah satu alasan pihaknya mulai melirik penyaluran KPR
adalah potensinya yang besar. Hal ini terlihat makin meningkatnya
penjualan properti, khususnya penjualan rumah.
"Kami yakin daya
beli masyarakat di Indonesia, seperti Jakarta, Bandung, dan Banjarmasin
saat ini masih bagus, yang ditandai dengan meningkatnya penjualan
rumah," ujarnya.
Selain itu, perkembangan usaha Bank BJB pada
kuartal IV tahun 2011 mengalami peningkatan pesat dibandingkan periode
sama pada 2010. Kenaikan aset sebesar 25,33% menjadi Rp 54,45 triliun
atau naik sebesar Rp 11 triliun dari Rp. 43,45 triliun pada kuartal IV /
2010. Selain itu, ada kenaikan dana pihak ketiga sebesar 22,18% menjadi
Rp 39,04 triliun atau naik sebesar Rp 7,09 triliun dari Rp. 31,95
triliun pada kuartal IV/2010.
"Jumlah kredit yang disalurkan
mengalami kenaikan sebesar 21,50 % menjadi Rp 28,76 triliun atau naik
sebesar Rp 5,09 triliun dari Rp 23,67 triliun pada kuartal IV/2010,"
katanya.
Bulan ini, dengan dibukanya Cabang Banjarmasin telah
menambah jumlah cabang BJB menjadi 56 cabang. Hingga saat ini, BJB
telah memiliki jaringan secara nasional, diantaranya di Jawa Barat,
Banten, Jakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah, Pulau Sumatera, Sulawesi,
Kalimantan dan Bali. Jumlah jaringan kantor bank BJB per Maret 2012
meliputi sebanyak 4 Kantor Wilayah, 55 Kantor Cabang, 213 Kantor Cabang
Pembantu, 65 Kantor Kas, 94 Payment Point, 7 Unit Layanan Kas Mobil dan
559 ATM yang tersebar di seluruh Indonesia.
kompas.com
http://serbaserbiproperti-abproperty.blogspot.com/2012/04/bank-jabar-banten-tingkatkan-penyaluran.html
http://serbaserbiproperti-abproperty.blogspot.com/2012/04/bank-jabar-banten-tingkatkan-penyaluran.html
0 komentar:
Posting Komentar